Tangerang.-delikkasus.- Dalam upaya menciptakan suasana mudik yang ceria, Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, S.I.K., M.M., membagikan bingkisan makanan kepada para pemudik yang melintas di Rest Area Tol KM 43
Kegiatan ini berlangsung pada malam hari, sebagai bagian dari pemantauan arus mudik Lebaran
Bingkisan dibagikan terdiri dari makanan ringan dan minuman, dan diharapkan dapat memberikan energi tambahan bagi para pemudik yang sedang dalam perjalanan menuju Merak
"Kami ingin memberikan perhatian lebih kepada masyarakat, agar mereka merasa diperhatikan dan nyaman selama perjalanan," kata Kombes Baktiar. Jumat ( 28/3/25 )
Pembagian bingkisan ini juga melibatkan anggota Polresta Tangerang dan relawan, yang dengan antusias membantu mendistribusikan makanan kepada para pemudik
" Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat, yang merasa senang dan terbantu dengan adanya perhatian dari pihak kepolisian". Pungkasnya. ( Rezi/Redaksi )
Social Header